Korean Aqua Facial
Treatment
Korean Aqua Facial merupakan salah satu treatment yang dapat anda lakukan di Stay Beauty Aesthetic Clinic,
Menggunakan teknologi modern untuk meremajakan kulit, membersihkan dan eksfoliasi kulit, menghidrasi dan menutrisi kulit, mengencangkan kulit serta mencerahkan kulit.
Treatment ini dapat dilakukan untuk semua jenis kulit, baik pada wanita maupun pria.
Terdiri dari 4 tahapan untuk memberikan efek maksimal kulit yang bersih, cerah dan bersinar seperti orang Korea.
1. Aquapeel
Menghilangkan kotoran secara menyeluruh sehingga kulit menjadi sehat dan cerah melalui eksfoliasi yang lembut.
2. Electroporation
Menghantarkan arus listrik yang stabil untuk membantu pemberian nutrisi transdermal ke dalam kulit.
3. Micro-Current
Menstimulasi sirkulasi darah dengan efek lifting dan pengencangan kulit. Selain itu, menghidrasi dan menutrisi kulit dengan zat kaya antioksidan yang juga mendorong regenerasi elastin dan kolagen sehingga menjadikan kulit segar kembali.
4. Cooling/Heating
Cooling digunakan untuk mengurangi garis-garis halus dan kerutan sekaligus membantu perbaikan kulit. Heating digunakan untuk mengencangkan kulit.
Treatment ini berlangsung selama kurang lebih 30 menit tanpa downtime.
Hasil dapat terlihat langsung setelah treatment berlangsung.
Direkomendasikan untuk melakukan treatment ini secara rutin untuk menjaga hasil yang sudah diperoleh.
PROSEDUR AMAN MELAKUKAN TREATMENT

Hubungi Call Center, Konsultasi dengan Beautycian

Konsultasi dengan Dokter

Melakukan Treatment

Review Treatment setelah 2 minggu - 2 bulan Treatment
Manfaat
Korean Aqua Facial Treatment
- Membersihkan kulit dari kotoran dan sel kulit mati hingga ke bagian terdalam
- Membuat kulit menjadi sehat dan cerah
- Menghidrasi, menutrisi dan mengencangkan kulit
